logo

Written by acong on . Hits: 3784

Visi dan Misi 
Pengadilan Agama Makassar

Visi


“TERWUJUDNYA PENGADILAN AGAMA MAKASSAR YANG AGUNG”

Pengadilan Agama Makassar yang agung mengandung makna bahwa bersih dari pengaruh non hukum baik berbentuk kolusi, korupsi dan nepotisme, maupun pengaruh tekanan luar dalam upaya penegakan hukum. Bersih dan bebas KKN merupakan topik yang harus selalu dikedepankan pada era reformasi. Terbangunnya suatu proses penyelenggaraan yang bersih dalam pelayanan hukum menjadi prasyarat untuk mewujudkan peradilan yang berwibawa.

Berwibawa dalam arti bahwa Pengadilan Agama Makassar ke depan terpercaya sebagai lembaga peradilan yang memberikan perlindungan dan pelayanan hukum sehingga lembaga peradilan tegak dengan kharisma sandaran keadilan masyarakat dan menjunjung tinggi profesionalisme. Profesionalisme dalam proses penegakan hukum, profesionalisme dalam penguasaan ilmu pengetahuan hukum dan profesionalisme manejemen lembaga peradilan sehingga hukum dan keadilan yang diharapkan dapat terwujud. Jjka hukum dan keadilan telah terwujud maka supremasi hukum dapat dirasakan oleh segenap masyarakat.

 

Misi

“Menjaga Kemandirian Pengadilan Agama Makassar”

Pengadilan Agama Makassar yang mandiri berarti terbebas dari pengaruh, intervensi dan hegemoni siapa pun dalam memberikan putusan yang seadil-adilnya bagi masyarakat.

“Memberikan Pelayanan Hukum yang berkeadilan bagi pencari keadilan”

Pembinaan merupakan tindakan antisipatif, yang merupakan upaya meningkatkan sumber daya manusia dalam memberikan pelayanan hukum secara maksimal kepada

masyarakat. Pengawasan merupakan tindakan untuk Menjaga agar pelaksanaan tugas lembaga sesuai dengan rencana dan ketentua peraturan perundang-undangan yang berlaku, Mengendalikan agar administrasi peradilan dikelola secara, tertib sebagaimana mestinya dan aparat peradilan melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya,Menjamin terwujudnya pelayanan publik yang baik bagi pencari keadilan yang meliputi ; kualitas putusan, waktu penyelesaian perkara yang cepat dan biaya perkara yang murah.

Peningkatan efektivitas pembinaan dan pengawasan merupakan upaya preventif terhadap peluang atau kesempatan pelanggaran, sedangkan pengawasan yang efektif mempunyai sasaran penyelesaian masalah secara tepat dan cepat terhadap berbagai temuan penyimpangan dan pengaduan dari masyarakat. Pengawasan yang terencana dan efektif diharapkan dapat mengurangi sorotan dan kritikan terhadap lembaga peradilan.

“Meningkatkan Kualitas Kepemimpinan”

Administrasi danmanajemen merupakan sarana pencapaian tujuan. Pola administrasi dan manajemen yang baik akan mendorong percepatan terwujudnya visi dan misi. Pengetatan dan disiplin terhadap administrasi dan manajemen yang telah ditetapkan merupakan hal urgen, perubahan birokrasi atau reformasi birokrasi dalam tubuh lembaga peradilan merupakan jalan menuju reformasi hukum.

“Meningkatkan Kredibilitas dan Transparansi Pengadilan Agama Makassar”

Mengandung makna bahwa untuk mewujudkan lembaga peradilan yang kredibel, bersih, berwibawa dan profesionalisme, maka pelaksanaan proses peradilan harus diwujudkan dengan transparan. Wujudnya nyata transparan adalah proses yang cepat, sederhana dan biaya murah. Misi tersebut merupakan langkah antisipatif terhadap euforia reformasi hukum yang selalu didengungkan masyarakat. Apatisme masyarakat terhadap peradilan yang selalu menganggap bahwa proses ke Pengadilan akan selalu lama, berbelit-belit dan memakan waktu dan biaya yang mahal harus ditepis dengan misi tersebut, misi tersebut juga sesuai dengan kehendak peraturan perundang- undangan sebagaimana tercantum dalam pasal 4 Undang-undang Nomor 4 Tahun 2004 tentang Kekuasaan Kehakiman

 

Cokelat Hitam Vintage Ucapan Duka Cita dan Doa Kiriman Instagram Post

banner siwas2

Banner Pengaduan

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Makassar Klas IA

 Jl. Perintis Kemerdekaan Km. 14 Daya

 (0411) 479 4556

 (0411) 899 3744

  Call Center & Pengaduan : 0811 4609900

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
    This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

  Lokasi Kantor